Jumat, 28 Agustus 2009

TUTORIAL SETTING DNS DAN HOSTING GRATIS

TUTORIAL SETTING DNS DAN HOSTING GRATIS


Web HostingCO.CC:Free Domain

Bagi kamu yang belum mempunyai domain sendiri, sekarang sudah saatnya membuat domain sendiri. Supaya website kamu lebih bagus dan lebih profesional kelihatannya. untuk domain dan hostingnya Ngak usah yang bayar, cukup yang gratisan aja. itung-itung baru belajar, Qey. Di bedah kali ini saya akan menjelaskan tutorial TUTORIAL SETTING DNS DAN HOSTING GRATIS. ikutin yaa..
CO.CC:Free Domain
Jika sudah mendaftarkan diri Anda di www.co.cc dan http://www.000webhost.com. Kini saatnya melakukan proses pengaturan antara DNS co.cc dengan server 000webhost. Jika belum daftar, silahkan daftar terlebih dahulu, di sini www.co.cc (untuk nama Domain anda) dan http://www.000webhost.com (untuk hosting website anda). Pengaturan ini dilakukan agar domain Anda dapat menampilkan halaman web yang tersimpan di server 000webhost. Proses pengaturan ini hanya memakan waktu beberapa menit saja. Dan berikut ini adalah cara pengaturannya :

Untuk proses setting, kita membutuhkan data-data server. Untuk itu, kita harus login terlebih dahulu untuk mendapat data-data tersebut. Data yang dibutuhkan hanya name server saja untuk proses setting ini. Agar pada saat DNS Anda diakses maka secara otomatis DNS Anda akan mendirect data-data yang ada diserver ke komputer si user. Login ke http://www.member.000webhost.com dan masukkan username serta password Anda.

Setelah berhasil login, Anda akan masuk kedalam halaman index dari 000webhost. Langkah selanjutnya Anda klik Go To CPanel. CPanel merupakan Sebuah Control Panel yang terdapat di dalam server. Jadi proses setting, upload, download, dan maintanance akan dilakukan disini. Gambar 1.1


Gambar 1.1. Member Main Page
 


Klik Go To CPanel agar Anda dapat memasuki main menu.
Kemudian, Pilih menu View Account Detail. Semua informasi mengenai server ada disini. Gambar 1.2



Gambar 1.2. Main Menu
 


Disini Anda akan mendapatkan name server yang akan diberikan oleh server. Catat dan ingatlah name server Anda. Karena nanti kita akan menggunakan name server ini ke DNS Anda.




Gambar 1.3. View Account Detail
 


Catatlah Name server Detail. Di dalam contoh gambar name server1 adalah ns01.000webhost.com, sedangkan name server 2 adalah : ns02.000webhost.com

Setelah mendapatkan Name server 1 dan 2. Maka proses selanjutanya adalah men-setting DNS kita dengan name server 1 dan 2 yang telah didapatkan tadi. Setting DNS dengan name server 1 dan 2. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :


Kemudian, masukkan username ( email ) dan password Anda hingga Anda dapat masuk kedalam halaman Home [ Manage Domain ]. Gambar 1.4



Gambar 1.4. Manage Domain
 

Klik DNS yang ingin Anda setting. Sampai masuk kedalam DNS setting. Gambar 1.5



Gambar 1.5. Setting DNS
 

Sekarang saatnya saya akan menunjukan pengaturan pada Domain anda. Masuk ke menu Manage Domain -> Manage DNS. Kemudian Masukkan name server 1 dan 2 yang telah disediakan bisa dilihat pada gambar 1.3. (lihat pada gambar 1.6).



Gambar 1.6. Manage DNS
 
Kemudian Klik Set Up. Proses setting DNS Anda telah selesai. Tunggulah kurang lebih 2 x 24 jam agar server dapat memverifikasi DNS Anda.

Semoga bermanfaat.

Sumber :
KOMUNITAS PELAJAR ILMU KOMPUTER INDONESIA
http://mr-amateur.co.cc

DOWNLOAD ARTIKELNYA...

Minggu, 23 Agustus 2009

SEJARAH DNS (DOMAIN NAME SYSTEM)

SEJARAH DNS (DOMAIN NAME SYSTEM)

Sebelum dipergunakannya DNS, jaringan komputer menggunakan HOSTS files yang berisi informasi dari nama komputer dan IP address-nya. Di Internet, file ini dikelola secara terpusat dan di setiap loaksi harus di copy versi terbaru dari HOSTS files, dari sini bisa dibayangkan betapa repotnya jika ada penambahan 1 komputer di jaringan, maka kita harus copy versi terbaru file ini ke setiap lokasi. Dengan makin meluasnya jaringan internet, hal ini makin merepotkan, akhirnya dibuatkan sebuah solusi dimana DNS di desain menggantikan fungsi HOSTS files, dengan kelebihan unlimited database size, dan performace yang baik. DNS adalah sebuah aplikasi services di Internet yang menerjemahkan sebuah domain name ke IP address. Sebagai contoh, www untuk penggunaan di Internet, lalu diketikan anama domain, misalnya: yahoo.com maka akan di petakan ke sebuah IP mis 202.68.0.134. Jadi DNS dapat dianalogikan pada pemakaian buku telepon, dimana orang yang kita kenal berdasarkan nama untuk menghubunginya kita harus memutar nomor telepon di pesawat telepon. Sama persis, host komputer mengirimkan queries berupa nama komputer dan domain name server ke DNS, lalu oleh DNS dipetakan ke IP address

Pengertian DNS(Domain Name System)

Domain Name System (DNS) adalah distribute database system yang digunakan untuk pencarian nama komputer (name resolution) di jaringan yang mengunakan TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol). DNS biasa digunakan pada aplikasi yang terhubung ke Internet seperti web browser atau e-mail, dimana DNS membantu memetakan host name sebuah komputer ke IP address. Selain digunakan di Internet, DNS juga dapat di implementasikan ke private network atau intranet dimana DNS memiliki keunggulan seperti:
  1. Mudah, DNS sangat mudah karena user tidak lagi direpotkan untuk mengingat IP address sebuah komputer cukup host name (nama Komputer).
  2. Konsisten, IP address sebuah komputer bisa berubah tapi host name tidak berubah.
  3. Simple, user hanya menggunakan satu nama domain untuk mencari baik di Internet maupun di Intranet.

 


 

DNS dapat disamakan fungsinya dengan buku telepon. Dimana setiap komputer di jaringan Internet memiliki host name (nama komputer) dan Internet Protocol (IP) address. Secara umum, setiap client yang akan mengkoneksikan komputer yang satu ke komputer yang lain, akan menggunakan host name. Lalu komputer anda akan menghubungi DNS server untuk mencek host name yang anda minta tersebut berapa IP address-nya. IP address ini yang digunakan untuk mengkoneksikan komputer anda dengan komputer lainnya.

Struktur DNS
Domain Name Space merupakan sebuah hirarki pengelompokan domain berdasarkan nama, yang terbagi menjadi beberapa bagian diantaranya:
a) Root Level Domain
Domain ditentukan berdasarkan tingkatan kemampuan yang ada di struktur hirarki yang disebut dengan level. Level paling atas di hirarki disebut dengan root domain. Root domain di ekspresikan berdasarkan periode dimana lambang untuk root domain adalah (".").
b) Top Level Domain (TLD)
Top Level Domain adalah domain pada level teratas di bawah root (.). Ada tiga
pengelompokkan Top Level Domain:
1. Domain Generik
Terdiri atas 7 domain yaitu :
a. com
Untuk organisasi komersial. contoh: ibm.com, sun.com.
b. net
Untuk organisasi/perusahaan penyedia layanan jaringan/Internet. contoh: internic.net, nsf.net.
c. gov
Untuk lembaga/organisasi pemerintahan. contoh: whitehouse.gov, nasa.gov.
d. mil
Untuk badan/organisasi militer. contoh: army.mil.
e. org
Untuk organisasi non-komersial. contoh: linux.org.
f. edu
Untuk lembaga pendidikan. contoh: mit.edu, berkeley.edu.
g. int
Untuk organisasi Internasional. contoh: nato.int.
Selain 7 domain di atas ada lagi 7 domain baru dari ICANN (www.icann.org) yaitu:
h. aero
Untuk industri atau perusahaan udara.
i. biz
Untuk perusahaan atau lembaga bisnis.
j. coop
Untuk perusahaan atau lembaga kooperatif
k. info


Untuk penggunaan umum.
l. museum
Untuk museum.
m. name
Untuk registrasi bagi penggunaan individual/personal.
n. pro
Untuk para profesional seperti: akuntan, dan lain-lain.
2. Domain Negara
Merupakan standar pembagian geografis berdasarkan kode negara. Contoh: id untuk Indonesia, au untuk Australia, uk untuk Inggris, dan lain-lain. Domain negara ini dapat dan umumnya diturunkan lagi ke level-level di bawahnya yang diatur oleh NIC dari masing-masing negara, untuk Indonesia yaitu IDNIC. Contoh level bawah dari id yaitu net.id, co.id, web.id.
3. Domain Arpa
Merupakan domain untuk jaringan ARPAnet. Tiap domain yang tergabung ke Internet berhak memiliki name-space .in-addr.arpa sesuai dengan alamat IP-nya.

 


 


Second-Level Domains
Second-level domains dapat berisi host dan domain lain, yang disebut dengan subdomain. Untuk contoh: Domain Zulfanruri, zulfanruri.com terdapat komputer (host) seperti apel.zulfanruri.com dan subdomain kates.zulfanruri.com. Subdomain kates.bujangan.com juga terdapat komputer (host) seperti apel.training.bujangan.com.


Host Names
Domain name yang digunakan dengan host name akan menciptakan fully qualified domain name (FQDN) untuk setiap komputer. Sebagai contoh, jika terdapat kates.zulfanruri.com, dimana kates adalah host name dan zulfanruri.com adalah domain name.

MEMBUAT JAM DIGITAL DENGAN JAVA SCRIPT

MEMBUAT JAM DIGITAL DENGAN JAVA SCRIPT

Setiap web developer pasti ingin membuat tampilan website yang dibuat sebagus mungkin. Untuk membuat tampilan web lebih menarik biasanya kita menambahkan beberapa aksesoris-aksesoris. Salah satunya adalah jam digital. Jam digital dapat dibuat menggunakan java script dengan memanfaatkan fungsi Date() dan fungsi setTimeout() untuk melakukan refresh setiap detik pada halaman. Baik langsung saja kita praktekkan. 

Silahkan ketik code di bawah ini kemudian simpan dengan nama jam.html dan jalankan.

 


 

<html>
<head>
<title>Jam Digital</title>
<script type=”text/javascript”>
// 1 detik = 1000
window.setTimeout(“waktu()”,1000);

function waktu() {
var tanggal = new Date();
setTimeout(“waktu()”,1000);
document.getElementById(“output”).innerHTML = tanggal.getHours()+”:”+tanggal.getMinutes()+”:”+tanggal.getSeconds();
}
</script>
</head>

<body bgcolor=white text=black onload=”waktu()”>
<table align=center style=”border:1px solid black” bgcolor=”#CCCCCC”><tr><td>
<div id=”output”>
</div></td></tr>
</table>
</body>
</html>

Selama mencoba ya....

TUTORIAL PHP - FUNCTION DATE

TUTORIAL PHP - FUNCTION DATE

Pada bagian ini saya akan membahas mengenai cara menampilkan tanggal ke dalam halaman web. Tanggal yang akan ditampilkan menyesuaikan waktu server, bukan waktu yang ada di client. Hal ini disebabkan PHP merupakan server side programming.

Contoh:
echo date("m/d/y");
?>
Function date() digunakan untuk menampilkan tanggal pada saat itu
(sesuai waktu server). Misalkan pada saat itu adalah tanggal 02
Januari 2009, maka tampilan dari script di atas adalah
02/01/09
Kita dapat mengubah format tanggal dalam bentuk 02-01-09 dengan perintah
echo date("d-m-y");
?>

 


 

Lantas bagaimana kalau kita ingin menampilkan tanggal pada 2 hari mendatang? Berikut ini scriptnya.
$duaharilagi = mktime(0, 0, 0, date("m"), date("d")+2, date("y"));
echo "Dua hari lagi adalah tanggal ". date("d/m/y", $duaharilagi);
?>
Function mktime() digunakan untuk membuat timestamp, dengan sintaks:
mktime(hour, minute, second, month, day, year)
date("m") , date("d")+1, date("Y"));
date("m")-1, date("d"), date("Y"));
date("m"), date("d"), date("Y")+1);
echo "Besok adalah tanggal ". date("d/m/y", $tomorrow) . "
";
$lastmonth). "
";
$nextyear). "
";
Beberapa ini beberapa jenis timestamp yang dapat digunakan untuk mengatur format tampilan
tanggal dan waktu

Time:
a : am atau pm
A : AM atau PM
g : Jam tanpa 0 di depan. Bernilai antara 1- 12.
G : Jam tanpa 0 di depan (format 24 jam). Bernilai antara 0- 23.
h : Jam dengan 0 di depan. Bernilai antara 01- 12.
H : Jam dengan 0 di depan (format 24 jam). Bernilai antara 00- 23.
i : Menit dengan 0 di depan. Bernilai antara 00-59.
s : Detik dengan 0 di depan. Bernilai antara 00-59.

Day:
d : Hari dalam bulan (tanggal) dengan 0 di depan. Bernilai antara 01-31.
j : Hari dalam bulan (tanggal) tanpa 0 di depan. Bernilai antara 1-31.
D : Hari dalam mingguan (disingkat). Bernilai antara Sun-Sat
l : Hari dalam mingguan. Bernilai antara Sunday-Saturday
w : Hari dalam mingguan tanpa 0 di depan. Bernilai antara 0-6.
z : Hari dalam tahunan tanpa 0 di depan. Bernilai antara 0-365.

Month:
m : Nomor bulan dengan 0 di depan (01-12)
n : Nomor bulan tanpa 0 di depan (1-12) M : Singkatan dari bulan. (Jan-Dec)
F : Nama bulan lengkap. (January-December)
t : Jumlah hari dalam sebulan. (28-31)

Year:
L : 1 jika melompati tahun dan 0 jika tidak. Y : Format tahun 4 digit
y : Format tahun 2 digit. (00-99)

 


 

Contoh:
// Misalkan hari ini adalah: 17 Agustus 2009, 5:16:18 pm
$today = date("F j, Y, g:i a");
echo "$today";
$today = date("m.d.y");
echo "$today";
$today = date("j, n, Y");
echo "$today";
$today = date("Ymd");
echo "$today";
$today = date("H:i:s");
echo "$today";
?>

Hasilnya adalah:
Agust 17, 2009, 5:16 pm
03.10.01
10, 3, 2001
20010310
17:16:17


Sekian dulu sedikit tips dari saya menenai PHP Function Date,  mohon dimaklumi apabila ada kekurangan. Saya juga masih belajar ko.. Trims

Jumat, 21 Agustus 2009

TUTORIAL MEMBANGUN LAN (LOCAL AREA NETWORK)

TUTORIAL MEMBANGUN LAN (LOCAL AREA NETWORK)

Local Area Network (LAN) merupakan suatu hal yang tidak asing bagi Anda yang sering bekerja dengan bantuan teknologi. Dengan adanya LAN, beberapa sumber daya (resource) yang penting dapat digunakan bersama-sama tanpa mengurangi sedikitpun kinerjanya.

Bagaimana solusinya, bangunlah sebuah LAN di lingkungan ! Mengapa ?
Dengan adanya LAN, sebuah printer (atau sumber daya lainnya) dapat disharing di sebuah komputer dan karyawan yang tidak mempunyai printer dapat mengkoneksikan komputer kerjanya ke komputer terminal ketika akan melakukan pencetakan. Selain printer untuk keperluan cetak mencetak, media penyimpanan seperti Hardisk atau CD-DVD dapat juga disaring agar bisa digunakan secara bersama-sama dalam satu lingkup LAN. Tersedianya LAN juga sudah memungkinkan saat ini untuk menikmati koneksi internet bersama-sama dengan cukup menggunakan sebuah koneksi.

Perangkat LAN
Diasumsikan Anda hendak membangun sebuah LAN dengan topologi Star/Bintang dengan jenis koneksi 10/100 mbps maka perangkat yang perlu disediakan adalah :
  1. Komputer yang dilengkapi Kartu Jaringan (LAN Card/Ethernet).
  2. Kabel Jaringan dengan jenis UTP Cat 5 dan Konektor Kabel (RJ45). Penggunaan kabel yang memiliki kualitas baik akan membantu meningkatkan performance LAN yang akan dibangun nantinya.
  3. Tang Kabel. Digunakan untuk menjepit kabel ke konektor.
  4. Switch atau Hub. Digunakan untuk media pengatur aliran data secara fisik.
  5. Sistem Operasi yang mendukung fitur Networking.

 


 

Instalasi Kabel
Proses instalasi kabel pada LAN hampir sama konsepnya dengan instalasi kabel listrik. Perbedaannya adalah jenis kabel UTP sudah mulai mengalami penurunan daya transmisi sewaktu melewati jangkauan sekitar 50 meter-an. Untuk menguatkan daya agar data tidak hilang ditengah jalan dibutuhkan sebuah penguat (repeater). Pada lingkungan LAN yang tidak terlalu komplek , sebuah switch dapat dimanfaatkan sebagai pengatur sekaligus sebagai repeater agar bisa berhemat didalam melakukan pembelian perangkat.
Sebelum melakukan proses instalasi, sebaiknya di-sketsa terlebih dahulu dengan matang dan seksama jalur kabel yang hendak dipasang. Jalur yang dilewati kabel sebaiknya harus terbebas dari gangguan alam (hujan & panas), interperensi gelombang elektromagnetik dan tekanan benda-2 keras. Usahakan kabel tidak melewati daerah yang bisa menyebabkan lekukan karena akan memungkinkan kabel menjadi patah atau terbelit. Selain itu , kabel yang telah dipasang sebaiknya dilindungi dengan penutup agar tidak diganggu binatang seperti tikus atau sejenisnya.
Langkah selanjutnya adalah memasang konektor pada kedua ujung kabel. Sebelum konektor dijepitkan pada kabel, susunan serat kabel haruslah benar. Secara teori, ada 2 bentuk susunan serat kabel yaitu Straight (sejajar) dan Cross (silang). Bentuk Cross hanya bisa digunakan untuk mengkoneksikan dua PC secara langsung tanpa perantara, sedangkan untuk bentuk koneksi yang melibatkan banyak PC maka harus menggunakan bentuk Straight. Banyak variasi didalam penyusunan pola serat kabel dan salah satu skema yang sering digunakan oleh banyak implementator jaringan adalah sebagaimana tampak pada gambar berikut :


Anda bebas memilih menggunakan pola yang mana asal kedua ujung kabel haruslah mempunyai pola sama.

Penomoran IP (Internet Protokol) Komputer
Setiap komputer yang terhubung pada LAN harus mempunyai nomor identifikasi unik sebagai pengenal antar komputer yang biasanya dikenal dengan istilah nomor IP. Dalam ilmu komputer, nomor IP dibagi menjadi 3 golongan(kelas) A,B,C. Masing-masing kelas dibedakan berdasar jangkauan(range) nomor yang tersedia dan Anda harus menggunakan salah satu kelas/golongan dalam lingkup LAN yang sama. Nomor IP pada semua komputer dapat ditentukan secara manual (statis) ataupun dapat dialokasikan secara dinamis menggunakan bantuan perangkat lain (misal : sistem DHCP ). Untuk teori lanjut tentang penggolongan nomor IP akan penulis terangkan pada tulisan mendatang yang khusus membahas bentuk penomoran IP secara lebih detil.

 


 

Menguji Koneksi LAN
Setelah semua komputer sudah terkoneksi ke LAN melalui kabel dan telah memiliki sebuah penomoran IP yang unik maka langkah selanjutnya adalah melakukan ujicoba apakah koneksi antar komputer dapat dilakukan. Cara yang paling gampang dan sederhana adalah dengan melakukan proses “Ping” antar komputer. “Ping” adalah semacam proses pengiriman sinyal pada sebuah komputer dan jika komputer target menerima sinyal yang Anda kirim maka otomatis akan direspon dengan sebuah sinyal balik ke komputer pengirim. Proses “Ping” dapat dilakukan melalui jendela Command Prompt (WIN) atau Console/Terminal(NIX) dengan mengetikkan sintak : 
Ping [nomor IP]
Contoh : ping 192.168.0.18

Koneksi sukses ditandai dengan munculnya pesan “Replay xxx from xxx …..” pada layar dan selanjutnya Anda dapat bereksperimen dengan melakukan aktifitas lain seperti sharing printer, browsing internet dan lainnya.

Selamat Mencoba !

MEMBANGUN WEB SERVER PADA JARINGAN LOKAL (LAN)

MEMBANGUN WEB SERVER PADA JARINGAN LOKAL (LAN)

A. Pendahuluan
WEB atau istilah lengkapnya web site atau juga sering disebut home page adalah suatu halaman yang berisi sejumlah informasi yang dapat diakses dan dibaca melalui system jaringan dengan menggunakan program browser. Informasi yang dapat ditampilkan lewat web dapat berupa tulisan, gambar, dan bahkan audio visual pun bisa ditampilkan. Untuk contoh terakhir misalnya berita televisi liputan 6 dari SCTV bisa diakses dari internet dengan alamat www.liputan6.com. Untuk memasang web agar bisa di baca oleh orang lain dari komputer lain didalam system jaringan, baik jaringan local (LAN) maupun jaringan berbasis luas (WAN dan Internet) maka memerlukan program yang dapat memberikan layanan web atau web server. Web server ada yang dibuat secara terpadu dengan program system operasi dan secara terpisah. Program web server ada banyak jenisnya, seperti apache, abbys, xitami dan IIS. Untuk program web server IIS sudah menjadi satu paket di dalam system operasi Windows 2000 server.


B. Tujuan Teori
Tujuan penulisan ini adalah :
  1. Menjelaskan prinsip kerja web server
    -:- Konfigurasi web server dengan IIS dan DNS pada jaringan LAN -:-
  2. Menjelaskan langkah-langkah Instalasi dan konfigurasi web server
  3. Menjelasakan konsep DNS Server

C. Pembahasan
  1. Prinsip kerja program web server
    Prinsip kerja program web server adalah memberikan informasi yang diminta oleh komputer client dan melayani setiap permintaan yang datang dari manapun. Informasi akan dikirimkan oleh komputer server dan akan diterima dan dibaca oleh komputer client melalui program browser. Urutan kerja web server adalah sbb :


    • Komputer client mengetikan alamat komputer server missal, www.movingcel.com dari program browser.
    • Komputer server www.movingcel.com akan memberikan informasi berupa halaman utama atau index.html yang akan dibaca dari komputer client, Alamat Web
    • Komputer client memilih informasi yang diinginkan dengan menekan tombol link, misalnya pilihan harga, server akan memberikan tampilan seperti pada
    • Komputer Server kemudian mengirimkan informasi yang di inginkan olehclient sehingga muncul dan dibaca di komputer client. Informasinya berupa Tombol-tombol Link 

  2. Langkah-langkah instalasi dan konfigurasi web Server

 


 

A. Mendefinisikan Web Site
  1. Jalankan program Internet Service Manager yang telah terinstal di komputer server dengan cara klik tombol Star > Program > Administrative Tools > Internet Service Manager, hingga muncul tampilan IIS

  2. Dari tampilan program IIS, kemudian buat sebuah web site dengan langkah klik tombol action hingga muncul menu, lalu pilih New >>Web Site,

  3. Kemudian muncul ucapan selamat datang pada program panduan (wizard) untuk membuat web site, lalu pilih tombol Next hingga muncul tampilan. Untuk bagian description isi nama web site yang akan kita buat, misalnya : movingcel.com lalu pilih next :
  4. Selanjutnya pilih tombol next, hingga muncul tampilan menu untuk pemilihan IP Address dan nomor port untuk web site.
  5. Pada langkah berikutnya pilih tombol Next, hingga muncul menu untuk memilih lokasi direktori tempat menyimpan data data web site.
  6. Berikutnya pilih tombol Next, hingga muncul tampilan pengaturan hak akses web. Pilih dengan memberi tanda centang.
  7. Selanjutnya pilih tombol Next, hingga muncul konfirmasi bahwa proses pembuatan web site secara terpandu sudah selesai, lalu tekan tombol finish untuk mengakhirinya
  8. Setelah menekan tombol finish, maka akan kelihatan pada program IIS akan muncul nama web site yang dibuat dengan sejumlah file dan direktori yang ada.
B. Mengkonfigurasi Server Extensions
Setelah pendefinisian web site telah selesai, maka dilanjutkan dengan pengaturan konfigurasi server extension. Dengan langkah sebagai berikut :
  1. Dari menu IIS, kemudian pilih dan klik tombol action >> All Tasks >> Configure Server Extension,
  2. Kemudian muncul tampilan selamat dating pada program server extension configurations
  3. Kemudian pilih Next, hingga muncul tampilan pembuatan kelompok windows 
  4. Pilih Next, hingga muncul tampilan
  5. Pilih Next, sehingga akan muncul tampilan untuk pengisian email server. Pada dialog ini kita pilih No, IĆ¢€™ll do it latter. Hal ini karena pada Windows 2000 server belum dilengkapi dengan program mail server.Sehingga untuk penggunaan email, perlu bantuan program yang lain.
  6. Selanjutnya kita pilih Next, hingga muncul tampilan finish yang menginformasikan bahwa kegiatan konfigurasi server extension sudah selesai.

 


 

3. Mengkonfigurasi DNS (Domain Name Sytem ) Server
DNS merupakan suatu protocol yang berfungsi untuk menjembatani antara alamat jaringan dalam bentuk IP addres yang berupa angka. angka menjadi kata-kata yang mudah di ingat dan dapat menjadi identitas dari suatu lembaga. Dalam konfigurasi DNS Server ini terdiri dari dua kelompok, yaitu :

A. Mendefinisikan New Zone
  1. Jalankan program DNS dengan cara pilih tombol Start >> Program >> Administrativ Tools >> DNS.
  2. Buat New Zone dengan cara klik Action lalu pilih New.
  3. Sehingga akan muncul tampilan ucapan selamat datang dalam pembuatan new zone
  4. Pilih Next, hingga muncul tampilan pemilihan zone type lalu pilih standard Primary.
  5. Pilih Next, hingga muncul tampilan pengisian nama zone yang mau dibuat. Ketik movingcel.com,
  6. Pilih Next, hingga akan tampil nama file movingcel.com.dns sebagai tanda telah berhasil pembuatan zone baru movingcel.com,
  7. Pilih Next, sehingga akan muncul informasi bahwa pembuatan zone baru secara terpandu telah selesai, lalu tekan tombol finish untuk mengakhiri proses pembuatan zone movingcel.com,
  8. Setelah tombol finish ditekan, maka akan tampil jendela zone yang sudah dibuat movingcel.com


C. Mendefinisikan New Host
Dalam pendefinisian new host ini dimaksudkan agar alamat web menjadi komplit dari yang movingcel.com menjadi www.movingcel.com. Langkah langkah pembuatan new host adalah sebagai berikut :
  1. Dari tampilan DNS kemudian cari nama web site yang sudah dibuat dalam zone Create.
  2. Dari tampilan DNS kemudian pilih tombol action atau pilih movingcel.com kemudian klik kanan hingga muncul menu pop up, lalu klik new host
  3. Pilihan pembuatan new host akan memunculkan menu new host.a lalu kita isi name : www dan ip address : 219.200.20.231
  4. Pada gambar 33.b pilih tombol Add Host lalu tekan tombol Done, sehingga jika proses pembuatan berhasil akan muncul tampilan yang memberikan informasi bahwapembuatan new host telah sukses
  5. Kemudian muncul tampilan lanjutan pembuatan new host
  6. Dengan menekan tombol done, maka akan muncul menu DNS dengan tambahan www pada bagian forward zone movingcel.com.
  7. Melakukan pengaturan property web site
Pengaturan ini dimaksudkan agar setiap kita mengakses web site dengan mengetikan alamat www.movingcel.com pada address bar program browser (internet explorer) maka server akan mengarahkan kita untuk membuka file index.html sebagai halaman utama web site tersebut. Langkah pengaturan web site sebagai berikut :
  1. Masih dari program IIS, kemudian pilih nama web site yang ada : movingcel.com lalu pilih tombol action, hingga muncul menu pop up lalu klik tombol properties
  2. Pemilihan menu properties pada movingcel.com akan memunculkan dialog
  3. Pilih tab Documents untuk pembuatan file index.html dengan cara pilih tombol add lalu ketik nama file inde.html pada kotak isian
  4. Pembuatan file index.html sudah berhasil, tampak pada gambar 40.a dengan posisi masih dibawah, sehingga perlu digeser keatas dengan menekan tombol naik di sebelah kiri nama file hingga berada paling atas sudah jadi masih di bawah. ke posisi atas
  5. Proses pengaturan web site : movingcel.com sudah selesai, lalu tekan tombol ok maka web site sudah dapat di jalankan dengan cara membuka program browser (internet explorer) dari komputer server dan komputer yang lain, lalu pada bagian address bar ketik : http://www.movingcel.com Jika mampu program browser mampu menampilkan halaman seperti gambar 41, maka proses konfigurasi web server (IIS) dan DNS server telah berhasil. Jika belum maka ulangi langkah- langkah tersebut diatas dengan teliti dan hati-hati.

 


 

D. Kesimpulan
Dengan adanya program IIS sebagai web server, menjadikan Windows 2000 server dapat dijadikan web server yang dapat digunakan pada jaringan local (LAN) maupun jaringan dunia (internet). Sedangkan DNS Server mempunyai kemampuan untuk mengubah alamat yang berupa angka-angka IP addres yakni : 219.200.20.231

Dengan demikian adanya kombinasi antara IIS dan DNS kita dapat menjadikan suatu komputer sebagai web server yang dapat digunakan untuk berbagai kepentingan, baik untuk pendidikan, administrasi pemerintahan maupun kegiatan bisnis yang bersifat local atau internasional.

KONFIGURASI VOIP SERVER WITH ASTERISK

KONFIGURASI VOIP SERVER WITH ASTERISK




Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan pengaturan. Diantarnya adalah NAT (firewall). Kita perlu tahu apajah server dan client remotenya ada di dibelakang NAT atau tidak, karena nantinya pengaturannya akan sedikit berbeda. Dari hasil make samples (saat install asterisk), tidak banyak perubahan yang saya lakukan pada files conf yang berada di /etc/asterisk, kecuali files2 berikut berikut :
  1. buat sip_additional.conf (fungsinya untuk menampung extension yang dicreate oleh playvoip

  2. modify sip.conf

    tambahkan baris berikut :

    #include sip_additional.conf baris untuk register ke SIP Proxy yang lain saya letakkan disini :

    register => 12345: password@voiprakyat.or.idThis e-mail address is being protected from spam bots, you need JavaScript enabled to view it /12345

    [vr]

    context=default

    type=peer

    username=12345

    secret=password

    host=voiprakyat.or.id

    externip=202.xxx.xxx.xxx

    localnet=192.168.10.0/255.255.255.0

    kedua baris diatas berfungsi untuk mensiasati jika asterisk berada dibelakang NAT

  3. modify extensions.conf
    semua dial plan ada dalam satu file ini.

    Dial plannya pun sangatlah sederhana :

    exten => _5XXX,1,Dial(SIP/${EXTEN},30,rtm)

    exten => _5XXX,2,Answer

    exten => _5XXX,3,MusicOnHold(mp3music)

    exten => _5XXX,4,Hangup

    ;internal

    exten => _6X.,1,Dial(SIP/vr/${EXTEN},rt)

    exten => _6X.,2,Hangup

    Cara bacanya kurang lebih begini: jika ada user yang menelpon dari ext SIP ke 6XXX maka langsung menuju nomor extension yang dituju dan hangup akan mengakhiri panggilan.

    Kondisi :
    Dari Ext VOIP ke Ext PABX, proses menelponnya :
    - prefix dan diikuti dengan nomor ext PABX yang dituju

    Dari Ext PABX ke Ext PABX yang lain, proses menelponnya :

    Tekan ext PABX yang dicolok ke VOIP Gateway setelah dapat second dialtone atau welcome greeting (jika menggunakan IVR), tekan prefix dan diikuti dengan nomor ext PABX yang dituju.

  4. Buat cdr_mysql.conf
    isinya :
    [global]
    hostname=localhost
    dbname=voip
    table=cdr
    user=root
    password=password
    port=3306
    sock=/var/lib/mysql/mysql.sock
    userfield=1

  5.  

     

  6. modify res_mysql.conf
    [general]
    dbhost = localhost
    dbname = voip
    dbuser = root
    dbpass = password
    dbport = 3306
    dbsock = /var/lib/mysql/mysql.sock

  7. modify modules.conf
    tambahkan baris :
    preload => res_config_mysql.so
    Kalau module yang lain sih seperti MoH udah diload secara default
    Karena voipserver saya hanya menggunakan protokol SIP (tanpa iax2) jadi hanya itu files conf yang perlu saya modify atau tambah.
    setelah semua oke jalankan asterisk melalui linux console dengan memasukkan perintah :
    • asterisk
    • masuk ke CLI asterisk -rvvvvvvvv
CLI>sip show peers <= Untuk melihat status extension yang sudah dibuat

Badan yang terlibat dalam standar VoIP antara lain :
  • CableLabs
  • PacketCable
  • ECMA
  • European Telecommunications Standards Institute (ETSI)
  • Project TIPHON
  • Global Organization for Multi-Vendor Integration Protocol (GO-MVIP )
  • Internet Engineering Task Force (IETF)
  • AVT/RTP Working Group
  • IP Telephony (iptel)
  • RSVP Working Group
  • Internet Mail Consortium(IMC)
  • International Multimedia Teleconferencing Consortium (IMTC)
  • VoIP Forum
  • International TeleConferencing Association (ITCA)
  • International Organization for Standardization (ISO)
  • Internet Telephony Consortium
  • Internet Telephony Project
  • Multiservice Switching Forum (MSF)
  • OpenVoB
  • Quality of Service Forum
  • T1A1.5 Working Group
  • TIA Online
  • VON Coalition

Beberapa badan dunia yang terkait dengan regulasi :
  • British Approvals Board for Telecommunications (BABT)
  • Federal Communications Commission (FCC) (Telecommunications Act of 1996, ACTAs Petition for the Regulation of Internet Telephony, The FCCs Non-regulatory Response to ACTA Petition), FCC Opens US to Global Telecommunication Competition)
  • Underwriters Laboratory

Beberapa Consorsium yang berhubungan dengan interoperability antara lain :
  • i-Now! Profile Group
  • Internet Fax and Business Communications Association
  • IPDR Working Group
  • Multiservice Switching Forum
  • OpenH323 Project
  • OpenGatekeeper
  • OpenVoB
  • Packet Multimedia Carrier Coalition
  • PacketCable Initiative
  • Quality of Service Forum
  • International Softswitch Consortium

 


 

Situs yang menyediakan link white paper :
  • http://www.iec.org
  • http://www.techguide.com
  • http://www.iptelephony.org/GIP/white/index.html#white
  • http://www.voip-calculator.com/directory/search.htx?page=1&category=13
  • http://whitepapers.itworldcanada.com
  • http://www.theeditors.com
  • http://westhillsonline.bitpipe.com
  • http://comdex.bitpipe.com
  • http://bbytechlibrary.bitpipe.com
  • http://resourcecenter.iceexpo.com
  • http://www.okint.com
  • http://members.tripod.lycos.nl/engelander/VOICEoverIP.html
  • http://www.eg3.com/WebID/indc/voiceip/blank/paper/a-z.htm
  • http://techlibrary.telekomnet.com
  • http://www.bitpipe.com
  • http://itreports.computerworld.com
  • http://itradar.bitpipe.com
  • http://techlibrary.networkcomputing.com
  • http://www.dataconnection.com
  • http://www.bbwlibrary.com
  • http://www.wpine.com
  • http://www.intel.com/network/white_papers/diff_serv/
  • http://www.interforum.org
  • Internet Telephony Magazine
  • TechWeb
  • Internet World

Referensi
  1. Voice/Fax Over IP, Internet, Intranet, and Extranet, Technology Overview, MICOM Communication Corporation
  2. Internet Telephony, Web Proforum Tutorials, The International Engineering Concortium
  3. Voice Over IP (VoIP), The Technology Guide Series
  4. Edward B. Morgan, Fax Over Packets, Telogy Networks Inc.
  5. VoIP as a Business Offortunity, An Introduction for Service Provider
  6. Dll.

Sekian totorial dari saya, semoga bermanfaat..

PENGAMANAN WEB SERVER DAN SITE (VERSI SQL INJECTION, JS, XSS, CSS)

PENGAMANAN WEB SERVER DAN SITE (VERSI SQL INJECTION, JS, XSS, CSS)

Percaya atau tidak kalau mengamankan web itu lebih sulit dari pada merusak tampilan atau merusak database dari web tersebut. Maraknya deface dan hacking yg dilakukan oleh beberapa orang yg dikarenakan kesalahan konfigurasi system atau kurangnya pengetahuan webmaster masih sering dilakukan.
  1. Pencegahan SQL Injection, contoh sintak SQL Injection :

    ?or 1=1--

    Penyerangan melalui teknik ini sama artinya dng penyerangan terhadap database. Untuk melakukan pencegahan terhadap SQL Injection ini, pertama seperti kita ketahui karakter ( ? ), (--), (NULL), (\x00), (\n), (\r), (?), (/), (/x1a) merupakan biang masalah dari SQL ini, tips nya yaitu escape semua special karakter tersebut untuk php/mysql: mysql_real_escape_string. Atau dengan cara kedua yaitu filter semua karakter yang masuk dan hanya mengijinkan karakter ttt yg dpt di inputkan. Yg perlu diingat, Sql injection ini tidak hanya bisa masuk melalui inputan dari user tetapi juga bisa melalui URL dengan bantuan karakter ( ; ) yang arti dari karakter itu adalah ?baris dibelakang ; akan ikut di eksekusi?. Disarankan, abaikan semua karakter setelah alamat URL. Contoh script yang membatasi karakter yang bisa masukkan :

     


     

    function validatepassword( input )
    good_password_chars =
    "abcdefghijklmnopqrstuvwxyzABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ"
    validatepassword = true
    for i = 1 to len( input )
    c = mid( input, i, 1 )
    if ( InStr( good_password_chars, c ) = 0 ) then
    validatepassword = false
    exit function
    end if
    next
    end function
  2. Pencegahan XSS (Cross Side Scripting), contoh script XSS :
    Pencurian cookie biasanya sering dilakukan melalui teknik ini. Dengan ditemukan kelemahan XSS ini maka user dapat menjalankan script melalui form, buku tamu atau URL. Walaupun perubahan yang bisa dilakukan hanya bersifat clien tetapi bila cookie dicuri lain soal.....! Jadi untuk mencegah XSS adalah dengan Konversi < dan > menjadi menjadi lt; dan gt; dan dengan diawali karakter & (itu berarti pengganti nilai < dan > dlm tag HTML) dan filter semua inputan dari user.
  3. Pemasukkan Tag HTML. Biasa cara ini kebanyakan dilakukan melalui buku tamu. Dengan cara ini seseorang dapat menambahkan tampilan sesuai dengan keinginan mereka. Dari beberapa pengalaman, biasanya para web master melakukan pencegahan ini dengan menambahkan karakter tertentu di awal karakter < atau >. Tapi fungsi untuk mencegah tag HTML sekarang sudah disediakan langsung oleh PHP jadi kita tinggal pakai saja (htmlspecialchars). Contoh script :

    function cleanup($value="", $preserve="", $tag="") {
    if (empty($preserve)) {
    $value=strip_tags($value, $allowed_tags);
    }
    $value=htmlspecialchars($value);
    return $value;
    }
  4.  

     

  5. Batasi penggunaan Java Script dan jangan menggunakan java script untuk membuat sesuatu yang akan meyangkut hidup matinya web anda, karena java script bersifat client dan membuat akses yang akan sangat lambat. Disarankan gunakan aplikasi yang lain seperti PHP dan ASP karena sudah bersifat server.
  6. Penyimpanan file database sebaiknya disimpan dlm directory private. Jangan pernah menyimpannya di directory public yang memungkinkan orang lain dapat mengaksesnya. Tapi biasanya di web hosting sudah menyediakan direktori khusus untuk database. Dalam keamanan database harus dilindungi dengan password. Koneksi sebaiknya di enkripsi dengan SSL. Data yang penting jangan disimpan secara langsung melainkan sebagai hash (md5) atau modifikasi dari md5 yaitu SHA-256 dan SHA-512 atau terenkripsi dengan bahasa pemrograman lain misalnya PHP.
  7. Berhati hatilah memilih webhosting, itu sudah kami buktikan. Sehebat apapun web yang dibuat walaupun pengecekan password dibuat 2 kali dan di encrypt berapa kalipun kalau sudah server yang diserang kita tidak bisa berbuat apa apa.
Sekian tips dari saya, semoga bermanfaat...

CARA MENGETAHUI PASSWORD ADMINISTRATOR WINDOWS

CARA MENGETAHUI PASSWORD ADMINISTRATOR WINDOWS

Sebelum melakukan tips berikut ini, ada baiknya anda mempersiapkan amunisinya terlebih dahulu. Lebayyyy
  1. *Download Proactive Windows Security Explorer *

    Dimana downloadnya ??? cari aja sendiri.. manja amat..

    Sebenarnya cara ini sudah diketahui gue sudah lama,tapi gue belum mempublikasikannya kepada rekan-rekan, publikasi cara ini juga baru terpikir saat tutorial program LanDiscovery diluncurkan, baiklah kita langsung saja, pertama-tama downloadlah program Proactive Windows Security Explorer. Pilih Retrive password hashes from, misal Registry of local computer. lalu kita klik Dump, maka password-password administrator Windows akan muncul dibawahnya,m jika program ini tidak dapat memuaskan anda, maka anda dapat menggunakan program Password Reminder v1.1 dimana tutorialnya juga ada dihalaman ini.

    Tujuan dari tutorial ini adalah untuk menginformasikan bagi para pemilik komputer dengan system operasi Windows NT / 2000 / XP agar lebih hati-hati dengan para pengguna program recovery password administrator Windows seperti ini karena mereka dapat mengakali seluruh komputer anda.
  2. Mengetahui password Administrator Windows dengan cepat & mudah
    - Download program Password Reminder v1.1 (1)
    - Download program Password Reminder v1.1 (2)
    - Download program Password Reminder v1.1 (3)
    Anda ingin mengetahui password adminstrator Windows ? biasanya ini dicari agar kita mendapatkan akses admin, seperti biasa diwarnet, kantor, sekolah, kampus dan semacamnya banyak yang selalu membatasi hak akses kita, kalau begitu gunain aja program Password Reminder maka permasalahan anda akan segera terselesaikan.Selain dari diatas agar kita mendapat akses yang lebih banyak juga tujuan dari tutorial ini untuk anda-anda yang pelupa dengan password-password Windows, dengan program ini semoga anda dapat mendapatkan password anda dan tidak melupakan lagi password yang anda buat. 
  3. Cara mengetahui password segala jenis document(s) dikomputer
    - Download Passware Password Recovery 5.3 (1)
    - Download Passware Password Recovery 5.3 (2)
    - Download Passware Password Recovery 5.3 (3)
    - Download Passware Password Recovery 5.3 (4)

     


     

    Saat ini semua jenis document(s) komputer tidak ada yang aman, saat ini telah bermunculan berbagai program untuk mengetahui password-password pada document(s) tersebut baik Ms Office 95 / 97 / XP / PDF / ZIP / RAR dan masih banyak lagi. Tujuan dari tutorial ini untuk anda-anda yang pelupa dengan password-password document, dengan program ini semoga anda dapat mendapatkan password anda kembali dan tidak lupa lagi mengingat password yang anda buat. 
  4. Cara melacak pemilik sebuah website (whois server)
    Anda ingin mencari pemilik sebuah website ? cukup mudah caranya, sebenarnya dulu webmaster whois website pakek tukangdomain, tapi sekarang dah gak bisa, ahkirnya gue menemukan website service yang melayani whois pemilik situs, link untuk mentehaui pemilik situs adalah :
    • http://www.nsiregistry.net/whois : untuk mendapatkan tampilan informasi website
    • http://www.networksolutions.com/en_US/whois/index.jhtml : untuk mengetahui si pemilik website tersebut Untuk tambahan anda dapat juga melakukannya di http://kerangkalangit.com/whois Tujuan dari tutorial ini agar kita dapat mengenali pemilik website itu lebih detail sehingga dapat menambah wawasan kita tentang orang-orang dibalik website tersebut.
  5.  

     

  6. Cara Internet gratis pakek wireless plus cara buat antena kaleng
    Sebenere gue sering ditanyain tentang masalah cara ngambil akses internet dari warnet, sekolah, kampus bahkan sampe kantor lewat wireless, karena webmaster gak punya wireless LAN (PCMCIA atau Acces Point) maka gue gak tahu caranya, nah kalau mau tahu caranya masuk aja di tutorial Jasakom dengan penulis ndhonx, nich gue kasih linknya aja http://www.jasakom.com/article.aspx?ID=587 , :) Untuk membuat Antena kaleng sendiri yang mempunyai jangkauan wireless tidak kalah dengan antena-antena wireless yang ada dipasaran maka klik http://noesapati.blogspot.com/2004/11/antena-kaleng.html
Catatan :
  • Segala kesalahan error / kerusakan pada komputer dan semacamnya adalah tanggung jawab anda !!
  • Semua yang anda pelajari dan anda lakukan adalah sepenuhnya tanggung jawab anda tanpa kecuali.
  • Ingat !!!!!!! Kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda. dan Pengalaman adalah pelajaran yang paling berharga. Qey

TUTORIAL HACKING MSDOS

TUTORIAL HACKING MSDOS

Berikut ini adalah beberapa tutorial hacking MS DOS yang saya dapatkan dari berbagi sumber :
  1. Melacak ip addreas di yahoo Mesengger dan mesengger lainnya Banyak para Newbie tidak tahu cara menampilkan ip addreas teman chatnya di Yahoo Messenger, AOL dan lainnya, memang untuk melakukannya kita butuh triks, berbeda dengan IRC yang tinggal di whois aja, baik langsung saja kita memulai tutorialnya, pertama-tama kirimkankan file apa saja yang anda punya ke teman chatting anda dimana ini fungsinya sebagai timing waktu agar anda punya waktu untuk mengetikkan perintah-perintah untuk menampilkan ip addreas teman chat anda, disarankan diatas 600kb, lebih besar itu lebih bagus karena itu akan menyebabkan waktu anda lebih banyak. Segera buka MS-DOS anda, lalu ketikkan netstat -n lalu akan tampil ip teman chat anda, misalkan saja muncul tampilan sebagai berikut : 202.133.80.45 : 5000+++ ->> ip ini ( 202.133.80.45) ternyata setelah dicek itu milik Graha Net, nah ahkirnya ketahuan tuh si pemakai messenger di warnet mana, nah kalau 5000+ itu adalah portnya yang dikirimin file ama anda. Tujuan dari tutorial ini bahwa segala macam komunikasi diinternet tanpa penggunaan proxy dan semacamnya masih dapat dilacak dengan begitu mudahnya, sehingga gue mengingatkan untuk penggunaan proxy anonymous setiap anda berselancar di internet jika anda benar-benar ingin mengurangi resiko dari berbagai jenis pelacakan. 
  2. Cara masuk ke DOS pada Windows XP yang serba dikunci Banyak warnet yang membatasi akses gerak kita di Windows seperti fasilitas DOS, Windows Explorer, setting dan sebagainya dalam keadaan tidak dapat kita sentuh, huh, emang nyebelin kalo kita bener-bener perlu akses ini :) Gue punya jawaban :) Cara masuk di DOS pada Windows XP yang serba di lock fasilitasnya :

     


     

    1. Pada icon dalam dekstop atau start menu di klik kanan, lalu pilih properties
    2. Di properties pilihlah "find target..."
    3. Muncul Window lalu pilih search diatas
    4. Pada Search pilihlah "All Files and folders"
    5. Lalu cari file "cmd.exe" di windows
    6. Jika di temukan maka jalankan file cmd.exe.
    7. Dengan menjalankan file cmd.exe maka anda telah masuk ke dos :) Jika ternyata penguncian benar-benar total maka anda dapat mengubah registry windows melalui pembuatan file *.reg dengan notepad / word pad, kemudian anda jalankan file *.reg tersebut, cara untuk membuatnya ada dihalaman ini juga. Tujuan dari tutorial ini agar kita dapat lebih banyak bergerak leluasa diwarnet-warnet yang keamanannya terlalu dilindungi sehingga membuat kita tidak bisa berbuat banyak di komputer tersebut.

  3. Menembus fasilitas umum windows yang terlalu dibatasi Menjengkelkan jika fasilitas MS-DOS, RUN, Find dan sebangsanya di hilangkan dari desktop di komputer warnet, biar ga terlalu BT, kita tembus aja pakek cara ini :

    1. Masuk ke Notepad / Wordpad / Ms Word
    2. Lalu ketik dibawah ini REGEDIT4 [HKEY_CURRENT_USER\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System] "DisableRegistryTools"=dword:00000001 [HKEY_CURRENT_USER\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer] "NoRun"=dword:00000000
    3. Simpanlah di dengan nama file berekstensi *.reg lalu jalankan file *.reg yang anda buat tadi lalu anda restart Tujuan dari tutorial ini untuk para netter yang merasa kesal dengan komputer warnet, kantor atau sebagainya yang dimana warnet, kantor atau lainnya melakukan pembatasan hak aksesnya terlalu berlebihan terhadap komputer yang kita gunakan.
    4. Cara masuk di komputer lain lewat DOS (Windows XP / 2000) Anda ingin masuk dikomputer teman anda dalam sebuah LAN ? bisa melihat seluruh isi harddisk teman anda, membuat directory, membuat file, mendelete file atau apa saja ? itu mudah, semua caranya ada disini. Pertama-tama anda harus tahu 2 program penting lalu downloadlah yaitu internet Maniac (Internet Maniac.exe) ... Download Interenet Maniac Berfungsi untuk mengetahui ip addreas client melalui computer name / hostname KaHT (KaHt.exe) ... Download program hacker KaHT Berfungsi sebagai program untuk menerobos ke computer server atau client Ingat hanya dengan 2 program diatas maka anda bersiap-siaplah menguasai warnet / kampus / kantor dan sebagainya, lho bagaimana bisa ? hehe Pertama kali anda periksa dahulu jaringan anda dengan melihat para hostname dengan 2 cara. Ingat hanya dengan 2 program diatas maka anda bersiap-siaplah menguasai warnet / kampus / kantor dan sebagainya, lho bagaimana bisa ? hehe Setelah 2 program diatas di download maka ekstractlah dahulu program tersebut, entah pake WINZIP atau pake apa. Kalo udah di extract lalu pertama kali anda periksa dahulu jaringan anda dengan melihat para hostname dengan 2 cara. Untuk Windows XP Cara Pertama Masuk ke Start Lalu Search, lalu pilih computers or people lalu pilih A computer on the Network lalu langsung klik search maka akan segera muncul computer-komputer yang terkoneksi dalam jaringan. Untuk Windows 95/98/Me/2000 (kalau anda menemukan open port 135 di OS ini) :) Cara Pertama Masuk ke Start Lalu Search Lalu For Files or Folders lalu pada menu Search for other item pilihlah computers, lalu akan muncul Search for computer, maka langsung klik Search Now maka nama-nama computer akan muncul (Alternatif cara yang cepat dapat mengklik My Network Place / Network Neighboure saja) Setelah loe dapetin sasaran computer yang mau di masukin / diremote maka loe langsung aja jalankan program Internet Maniac Masuklah ke Host Lookup lalu ketikkan nama computer / hostname lalu klik resolve, disini anda akan mendapat alamat ip computer tersebut. Dengan nomor ip ini maka anda sudah mengetahui sasaran computer yang akan di masuki. Setelah itu selesai maka kita tinggalkan program Internet Maniac, kita akan berlanjut dengan program KaHT, program ini akan didetect sebagai Trojan oleh antivirus, tapi abaikan saja, jangan di hapus / di karantina kalau terdetect, kalau perlu del aja antivirusnya, satu lagi, program KaHT bekerja dalam MS-DOS Mode jadi disini kemampuan anda menggunakan DOS sangat penting, tanpa kemampuan DOS maka anda tidak akan bisa banyak berbuat. Cara masuk DOS Mode Untuk Windows XP : Masuklah ke Start, All programs, Accessories lalu Command Prompt Untuk Windows 95/98/Me/NT/2000 Masuklah ke Start, Programs, Accessories lalu MS-DOS Prompt Setelah berhasil masuk DOS maka masuklah di directory program KaHT, masa seh bisa lupa tadi program diextract dimana, hehe, (Misal tadi di extract di C:\KaH) maka ketikkan "CD\KaHT" dan seterusnya. Jika sudah, ini saatnya? Ketikkan "KaHT sebelum_no_ip_komputer_sasaran no_ip_komputer_sasaran. kalau bingung bisa begini : "KaHT Ip1 ip2" ip1 : ip awal yang discan ip2 : ip terahkir yang discan Misalnya tadi ip-nya 192.168.0.1 setelah di detect pakek Internet Maniac tadi itu lho. Maka ketikkan saja "KaHT 192.168.0.0 192.168.0.1" lalu enter aja Nah disini nanti program akan bekerja otomatis. Setelah selesai menscan jika nanti port 135 ternyata dalam keadaan open maka anda akan otomatis di computer tujuan / sasaran, untuk lebih persisnya anda akan berada di "c:\windows\system" milik komputer tujuan / sasaran setelah pen-scan-an selesai. Anda bisa bebas di computer sasaran, mau edit atau di delete pun bisa, hehe Nah kalo udah begini kita bisa berkreasi : Pingin biaya warnet kita lebih murah ? gampang masuk aja di billing server, ketik Time, ganti aja waktunya, tapi jangan banyak-banyak apalagi minus nanti ketahuan ama operator warnetnya, hehe. Memata-matai anak yang sedang chatting pakek MiRC di satu warnet / kampus / kantor / lainnya, cari program MiRC yang digunakan dalam computer tersebut, biasanya seh di C:\Program Files\MiRC, buka file MiRC.INI, lalu Log IRC di On kan saja dan kalo mau lihat isi chattingan teman kita itu cukup lewat "/logs" maksudnya kalau tadi di C:\program Files\MiRC program MiRCnya maka cukup masuk aja di C:\Program Files\MiRC\Logs nanti disitu ada file-file log hasil chattingan dia walaupun dia sedang online tetep aja terekam, hehe, kalo mau mastiin dia makek nick apa, gampang banget bisa jalanin aja MiRCnya atau periksa di MiRC.INI, gampangkan. Apalagi nih, Bikin computer itu rusak, lebih baik jangan, tapi sebenere bisa lho, delete aja file-file systemnya, hehe. Diatas cuman kreasi dikit aja, loe bisa aja memanfaatkannya jauh lebih bermanfaat dari pada diatas Tujuan dari tutorial ini untuk anda yang sering menggunakan komputer dengan Windows 2000 dan XP dijaringan agar lebih waspada terhadap berbagai tindakan usil dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab..
    5. Membuat akses administrator Windows untuk kita lewat komputer lain Kita ingin membuat administrator Windows XP/2000 di komputer lain melalui LAN ? sangat mudah, caranya masuklah ke komputer tujuan dengan program kaht yang sudah diajarkan diatas, lalu kita akan mencoba beberapa trik. Melihat akses guest dan administrator di Windows Ketik : net user Melihat aktif tidaknya guest di Windows Ketik : net user guest Membuat akses guest menjadi Administrator dengan perintah : Ketik : net localgroup Administrators Guest /add Membuat akses adminstrator sendiri :

       


       

      • Ketik : net user /add
      • Ketik : net localgroup Administrators /add Menghapus akses administrator Ketik : net localgroup Users /delete
Catatan :
  • Segala kesalahan error / kerusakan pada komputer dan semacamnya adalah tanggung jawab anda !!
  • Semua yang anda pelajari dan anda lakukan adalah sepenuhnya tanggung jawab anda tanpa kecuali.
  • Ingat !!!!!!! Kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda. dan Pengalaman adalah pelajaran yang paling berharga. Sok bijak banget kan gue..
"...BRAVO HACKER INDONESIA..."

TIPS MENANGKAL DEFACE WEB

TIPS MENANGKAL DEFACE WEB

Beberapa minggu lalu, ketika masalah pemukulan warga negara Indonesia oleh polisi Malaysia, dunia internet Indonesia ramai oleh kelakuan para hacker merusak tampilan situs-situs yang berdomain Malaysia. Juga beberapa bulan lalu ketika krisis Ambalat berlangsung, kedua kubu saling serang web deface.

Deface adalah teknik mengganti atau menyisipkan file pada server, teknik ini dapat dilakukan karena terdapat lubang pada sistem security yang ada di dalam sebuah aplikasi.

Defacer website dapat merubah tampilan sebagian atau seluruhnya tergantung kemauan defacer dan lubang yang bisa dimasuki, namun jika dia sudah putus asa, defacer akan melakukan denial of servis (DoS) attack yaitu mengirimkan request palsu pada server yang berlebihan sehingga kerja server lambat dan lama-kelamaan server akan crash dan down. Untuk dapat melakukan web deface, defacer melakukan beberapa tahap sebagai berikut :

 


 

  • Mencari kelemahan pada sistem security, menemukan celah yang dapat dimasuki untuk melakukan eksplorasi di server target. Dia akan melakukan scanning tentang sistem operasi, service pack, service yang enable, port yang terbuka, dan lain sebagainya. Kemudian dianalisa celah mana yang bisa dimasuki. 
  • Melakukan penyusupan ke server korban. Teknik ini dia akan menggunakan beberapa tools, file yang akan disisipkan, file exploit yang dibuat sengaja untuk di-copy-kan. Setelah berhasil masuk , tangan-tangan defacer bisa mengobok-obok isi server.

Tapi tidak adil kiranya jika hanya sharing tentang teknik deface web. Maka untuk pengelola situs harus waspada, karena deface bisa jadi bencana yang sangat merepotkan. Pekerjaan menata ulang dan memperbaiki bagian yang rusak, bukan pekerjaan yang mudah. Karena itu sebelum situs anda digerayangi seyogyanya melakukan langkah-langkah preventif sebagai berikut :

 


 

  1. Rutin melakukan update, upgrade dan patch pada sistem operasi dan aplikasi-aplikasi yang dipakai.
  2. Memeriksa ulang dan memperbaiki konfigurasi pada sistem operasi, web server dan aplikasi lainnya.
  3. Menganalisa kembali service-service yang aktif, matikan jika tidak perlu.
  4. Mengatur jadwal untuk melakukan backup data penting, file konfigurasi sistem, database, sehingga jika sewaktu-waktu terjadi deface, anda tinggal menggunakan data backup.
  5. Melindungi server dengan firewall dan IDS. Kedua tools ini ampuh untuk mengatasi serangan denial of service(DoS) attack.
  6. Selalu memperhatikan hal-hal yang mencurigakan pada server, baca log system operasi, log web server ataupun log aplikasi.
  7. Melakukan vulnerability scanning secara rutin, juga melakukan private security test.

Demikian trik dari saya, baik melakukan deface (meskipun tak secara detail/teknis) maupun menangkal deface. karena saya pribadi sendiri masih seorng pemula, dan ingin berkembang dibidang IT.

Semoga website anda aman dari serangan para hacker. Trims

CHATTING MELALUI MS. DOS (COMMAND PROMPT)

CHATTING MELALUI MS. DOS (COMMAND PROMPT)

Pada posting kali ini Saya akan berbagi sedikit dengan teman-teman semua mengenai cara melakukan chatting menggunakan Ms. DOS (Command Prompt). Dengan metode ini, kita tidak memerlukan Messenger seperti YM dll. dalam berkomunikasi dengan teman kita. Lalu apa yang dibutuhkan? Kita hanya membutuhkan
  1. Notepad, 
  2. Command Prompt, dan 
  3. IP address dari Komputer teman kita. 
Pengen tahu caranya, Baca sampai tuntas di sini ya friend...

Langkah-langkah yang harus dilakukan :

 


 

  1. Bukalah Notepad dan ketikkan kode berikut ini :
    @echo off
    :A
    Cls
    echo MESSENGER
    set /p n=User:
    set /p m=Message:
    net send %n% %m%
    Pause
    Goto A
  2. Save file yang anda buat tersebut dengan nama "Messenger.Bat"
  3. Buka Command Prompt dengan cara klik Start-->Run dan ketikkan cmd lalu tekan enter.
  4. Drag file yang telah anda buat tersebut "Messenger.Bat" pada Command Prompt anda dan tekan enter.
  5. Ketikkan IP address yang ingin anda hubungi dan tekan enter.
  6. Sekarang anda bisa mengetikkan pesan yang anda ingin kirimkan ke teman anda dan tekan enter untuk mulai mengirimkan pesan.
Semoga bermanfaat...
Kalo ada kritik dan saran, silahkan tulis dikolom komentar...

Senin, 10 Agustus 2009

TIPS SYSTEM REGISTRY

TIPS SYSTEM REGISTRY 

Sebelum kamu mencoba tips ini, ada baiknya kamu membackup System Registry komputer kamu terlebih dahulu. demi menjaga keamanan dan kenyamana bila sewaktu-waktu terjadi kesalahan pada komputer kamu.

Cara membackup System Registry :
  1. Klik tombol Start > Run.
  2. Ketik regedit dan tekan Enter setelah berada didalam jendela Run.
  3. Didalam Registry Editor, pilih menu File > Export.
  4. Setelah Export Registry File muncul, masukkan nama file ke bagian File Name, misalnya backup-registry dan sebagainya.
  5. Tekan tombol Save.
Nah sekarang mulai bongkar registry-nya .........

Membersihkan Recent Documents
HKEY_CURRENT_USER/Software/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Policies/Explorer
Buat sebuah DWORD Value baru dan beri nama NoRecentDocsHistory.
Klik ganda pada NoRecentDocsHistory dan masukkan angka 1 pada bagian Value Data.

 


 

Menghilangkan Info Tip Pada Ikon Folders Di Desktop
HKEY_CURRENT_USER/Software/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Explorer/Advanced
Klik ganda pada FolderContentsInfoTip dengan angka 0.

Mengunci Taskbar
HKEY_CURRENT_USER/Software/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Explorer/Advanced
Klik ganda pada TaskBarSizeMove dan masukkan angka 0 pada Value Data.

Menyembunyikan Menu Find
HKEY_CURRENT_USER/Software/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Policies/Explorer
Klik menu Edit > New > DWORD Value dan beri nama NoFind.
Kemudian klik ganda pada DWORD Value tersebut dan berikan angka 1 untuk mengaktifkannya. Restart komputer.

Menyembunyikan Help And Support
HKEY_CURRENT_USER/Software/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Policies/Explorer
Buatlah sebuah DWORD Value baru – Menu Edit > New > DWORD Value, dan beri nama NoSMHelp.
Kemudian klik ganda pada NoSMHelp dan isi dengan angka 1 pada Value Data. Restart komputer.

 


 

Menyembunyikan Menu Run
HKEY_CURRENT_USER/Software/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Policies/Explorer
Buat sebuah DWORD Value baru dan beri nama NoRun. Klik ganda dan masukkan angka 1 sebagai Value Data.

Menambah Isi Shortcut Menu Pada Recycle Bin Dengan Menu Pilihan
HKEY_CLASSES_ROOT/CLSID/{645FF040-5081-101B-9F08-00AA002F954E}/Shell
Klik menu Edit > New > Key dan beri nama yang diinginkan (Misalnya: Go To Windows Explorer).
Dibawah key yang baru tersebut, tekan lagi menu Edit > New > Key dan buat sebuah key baru bernama Command.
Klik ganda option (Default), dan pada bagian Value Data, isi dengan path Windows Explorer ( C:\WINDOWS\Explorer.exe).

Mengembalikan Folder Documents Yang Hilang Di My Computer
HKEY_LOCAL_MACHINE/Software/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Explorer/DocFolderPaths
Pilih menu Edit > New > String Value dan beri nama sesuai dengan username yang digunakan di Windows (contohnya: Chippers)
Klik ganda pada value tersebut dan masukkan path tempat dimana Documents anda berada (contohnya D:\Documents)

Menyingkirkan File Stored Dari My Computer
HKEY_LOCAL_MACHINE/SOFTWARE/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Explorer/My
Computer/NameSpace/DelegateFolders Hapus subkey {59031a47-3f72-44a7-89c5-5595fe6b30ee} dengan menekan tombol Del.

Memunculkan Rename Pada Recycle Bin
HKEY_CLASSES_ROOT/CLSID/{645FF040-5081-101B-9F08-00AA002F954E}/ShellFolder
Klik ganda pada Attributes > Edit Binary Value. Pada Value Data, ganti angka tersebut menjadi 0000 50 01 00 20.

 


 

Menyembunyikan Recycle Bin
HKEY_LOCAL_MACHINE/Software/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Explorer/Desktop/NameSpace
Hapus subkey {645FF040-5081-101B-9F08-00AA002F954E}, kemudian Restart komputer untuk melihat hasilnya. Untuk memunculkannya kembali, buat kembali kombinasi angka {645FF040-5081-101B-9F08-00AA002F954E}.

Menambah Isi Shortcut Menu Pada Recycle Bin
HKEY_CLASSES_ROOT/CLSID/{645FF040-5081-101B-9F08-00AA002F954E}/ShellFolder
Klik ganda Attributes dan ganti angka di Value Data dengan angka berikut ini:
0000 50 01 00 20 > Rename
0000 60 01 00 20 > Delete
0000 70 01 00 20 > Rename & Delete
0000 41 01 00 20 > Copy
0000 42 01 00 20 > Cut
0000 43 01 00 20 > Copy & Cut
0000 44 01 00 20 > Paste
0000 45 01 00 20 > Copy & Paste
0000 46 01 00 20 > Cut & Paste
0000 47 01 00 20 > Cut, Copy & Paste

Sekian tips-trik dari gue, semoga bermanfaat...

Catatan :
  • Segala kesalahan error / kerusakan pada komputer dan semacamnya adalah tanggung jawab anda !!
  • Semua yang anda pelajari dan anda lakukan adalah sepenuhnya tanggung jawab anda tanpa kecuali.
  • Ingat !!!!!!! Kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda. dan Pengalaman adalah pelajaran yang paling berharga. Sok bijak banget kan gue..

TIPS LINUX

Membuat memori Virtual

Meskipun secara teori Linux dapat berjalan di memori 2 MB, tapi lebih
besar memori akan lebih banyak yang dapat Anda kerjakan. sistem X-
Windows tidak mau berjalan jika memorinya lebih kecil dari 8 MB.Untuk
menciptakan tambahan memori virtual sebanyak 8 MB, ketikkan (sbg
root) :
# dd if=/dev/zero of=/swapfile bs=1024 count=8192
# mkswap /swapfile 8192
# sync
# swapon /swapfile

Tambahkan pada baris terakhir di /etc/rc.d/rc.local untuk membuat swapfile
tersedia diwaktu yang akan datang ketika Anda booting, atau tambahkan
baris ini di /etc/fstab :

/swapfile swap swap defaults

Membuat Linux lebih cepat

Masuk ke mode teks, bisa menggunakan menu Open Terminal atau Run Command kemudian jalankan perintah konsole (KDE)
Setelah itu gunakan akses root dengan jalan mengetikkan perintah “su”, masukkan password “root”. Kemudian edit file
“/etc/sysctl.conf”, dan ubah beberapa nilai konfigurasi agar seperti dibawah ini (letakkan dibawah nilai “kernel.sysrq=1?)

vm.swappiness=1
vm.vfs_cache_pressure=50

kemudian simpan, dan reboot linuxnya untuk mengetahui efeknya.
Disable IPV6

vim /etc/sysconfig/network
NETWORKING_IPV6=no

 


 

Speed Up Boot

Matikan Service² yang tidak diperlukan seperti apmd, autofs, identd, ip6tables, iptables, isdn, lpd, nfs, portmap, talkd and sendmail. (hanya contoh, sesuaikan dengan kebutuhan)
Add your hostname to Hosts

Biasanya file host seperti ini:

127.0.0.1 localhost

Ada juga yang seperti ini:

127.0.0.1 localhost

dan tambahkan baris:

127.0.0.1 hostname

 


 

Tips Membuat user baru

Setelah anda login sebagai root atau masuk
terminal root
root@ubuntu:/home/ubuntu # adduser namauser
Hasilnya :
Adding user `namauser'...
Adding new group `namauser' (1001).
Adding new user `namauser' (1001) with group `namauser'.
Creating home directory `/home/namauser'.
Copying files from `/etc/skel'
Enter new UNIX password:
Retype new UNIX password:
passwd: password updated successfully
Changing the user information for namauser
Enter the new value, or press ENTER for the default
Full Name []: namauser siapa aja
Room Number []: 123
Work Phone []: 83746210
Home Phone []: 34589122
Other []: 23801234
Is the information correct? [Y/N] Y

Diposkan oleh
KOMUNITAS PELAJAR ILMU KOMPUTER INDONESIA
http://mr-amateur.co.cc

TIPS CARA UPGRADE KERNEL

TIPS CARA UPGRADE KERNEL

Short version
Download dulu kernel terbaru dari http://www.kernel.org (contoh kasus disini adalah
upgrade kernel default RedHat 6.2 ke kernel 2.2.19)
# rm -rf /usr/src/linux
# tar -xzvf linux-2.2.19.tar.gz
# mv linux /usr/src/linux-2.2.19
# ln -s /usr/src/linux-2.2.19 /usr/src/linux
# cd /usr/src/linux
# make mrproper
# make menuconfig (konfigure lah kernel sesuai keinginan anda)
# make dep; make clean; make bzImage
# make modules
# make modules_install
# cp /usr/src/linux/arch/i386/boot/bzImage /boot/vmlinuz-2.2.19
# cp /usr/src/linux/System.map /boot/System.map-2.2.19
# cd /boot
# rm -rf System.map
# rm -rf vmlinux
# rm -rf module-info
# rm -rf initrd-2.2.14.img
# ln -s vmlinuz-2.2.19 vmlinuz
# ln -s System.map-2.2.19 System.map

 


 

Sekarang kita akan mengupdate lilo nya , supaya kernel baru di kenali nanti di saat boot : tambahkan beris berikut pada /etc/lilo.conf
default=linux2
image=/boot/vmlinuz-2.2.19
label=linux2
root=/dev/hda6 (sesuaikan dengan punya anda, dimana partisi / anda
berada)
read-only
# /sbin/lilo -v
# /sbin/shutdown -r now
# uname -a
Kalau yang tampil adalah kernel yang baru berarti anda telah sukses.
Long version
Kompilasi kernel 2.4.x di Linux
Link terkait : The Linux Kernel HOWTO

Diposkan oleh
KOMUNITAS PELAJAR ILMU KOMPUTER
http://mr-amateur.co.cc